Pilih Laman

Pagi yang cerah, Bu Atyk ke rumah untuk menyampaikan laporan kegiatan “Pentas Kreativitas dan Santunan Anak Yatim oleh ‘Aisyiyah Ranting Banyuraden”. Dua institusi yang akan diserahi laporan adalah STPN (Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional) dan UNISA (Universitas ‘Aisyiyah) Yogyakarta.

Pertama saya menuju ke STPN. Setelah melapor ke Pos Satpam dan meninggalkan identitas KTP, saya diberi cocard “Tamu” dan diberi petunjuk arah ruang Pak Bambang Suharto. Menuju ruang Pak Bambang, saya bertemu beberapa mahasiswa dan mahasiswi STPN. Dengan ramah mereka menyapa, “Siang, Bu..”

Memasuki ruang yang terletak di belakang aula STPN, segera saya menemui resepsionis. “Assalamu’alaikum, Bu.. Saya Lina dari ‘Aisyiyah Ranting Banyuraden mau menemui Pak Bambang Suharto, Kepala Keuangan, untuk menyerahkan laporan kegiatan santunan yang telah dibantu oleh STPN.” Dua orang ibu resepsionis dengan sigap dan senyum segera mempersilakan saya naik ke ruang Pak Bambang, “Monggo, Bu, naik saja.” Alhamdulillah..

Saat membalikkan badan hendak menaiki tangga, ternyata ada Pak Bambang dari ruang sebelah, hendak naik ke ruangan. Alhamdulillah, tentu saja saya senang. Pertama saya menyampaikan salam Ketua Panitia Pentas Kreativitas dan Santunan Anak Yatim dan ucapan terima kasih segenap panitia. Setelah lembar penyerahan laporan ditulis “Kepada Ketua STPN di Yogyakarta”, laporan segera saya sampaikan kepada Ketua STPN melalui Pak Bambang Suharto, Kepala Keuangan.

Kami sampaikan ulasan singkat tentang acara tersebut, sebagaimana tertulis dalam laporan. Pak Bambang manggut-manggut dan tersenyum, “Alhamdulillah, semoga bermanfaat. Ini juga masukan untuk kami untuk penyelenggaraan program RDK (Ramadhan Di Kampus).”

Sesampai di UNISA Yogyakarta, laporan kegiatan segera saya sampaikan Bu Indah Staf Rektorat. Beliau berjanji untuk meneruskannya ke Bu Fatma Bendahara. Tidak lupa di alamat surat ditulis “Kepada Ibu Rektor UNISA Yogyakarta”.

Ada rasa bahagia menyelimuti saat amanah yang diberikan telah dapat kita tunaikan. Semoga Allah mencatat tiap upaya dan ikhtiar kita sebagai amal shalih, amin.. Bahagia karena akhirnya kegiatan pentas kreativitas berjalan dengan lancar dan sukses. Bahagia karena akhirnya laporan kegiatan sudah jadi. Lega. Banyak pelajaran yang kami dapatkan sejak persiapan, pelaksanaan, hingga laporan ini disajikan. Kebersamaan ibu-ibu anggota ‘Aisyiyah di Ranting Banyuraden cukup bagus dan dinamis. Mengajarkan pada saya bahwa penting merawat kebersamaan guna kelangsungan kehidupan Muhammadiyah/ ‘Aisyiyah di ranting.

Terhadap anak yatim dan dhuafa di lingkungan Banyuraden, pentas kreativitas yang baru kali ini dicoba tampilkan, cukup menarik. Memang belum semua anak yang mengikuti. Baru ada beberapa anak. Namun itu sudah cukup bagus sebagai awal yang baik. Ada da’I cilik yang jadi juara 1 tingkat kabupaten Sleman. Ada menyanyi bersama Mars ‘Aisyiyah. Ada pula yang menampilkan tarian. Mereka dilatih oleh Bu Bu Dyah Widiastuti, tim ‘Aisyiyah Banyuraden dan teman-teman RBK (Rumah Baca Komunitas). Saat pagi dandan pun, partisipasi ibu-ibu ‘Aisyiyah Ranting Banyuraden patut diacungi jempol. Bu Sofi Hilman dan rekan-rekan datang pagi buta untuk mendandani satu satu peserta yang akan tampil. Walhasil, acara sukses dan lancar. Alhamdulillah.

Sri Lestari Linawati adalah dosen UNISA Yogyakarta, pegiat literasi dan anggota Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Banyuraden.